Ingin Liburan Berkualitas? Ini Dia 5 Tempat Wisata Edukatif untuk Keluarga

Ingin Liburan Berkualitas? Ini Dia 5 Tempat Wisata Edukatif untuk Keluarga

22 Desember 2017

Berlibur memang identik dengan menyimpan tas dan buku - buku pelajaran sekolah. Tapi bukan berarti menghentikan aktivitas apalagi jika itu untuk menambah wawasan bagi si buah hati. Ibu tidak perlu khawatir, karena tempat wisata bertemakan edukasi kini sudah marak lho keberadaannya di Indonesia. Selain meningkatkan wawasan buah hati, wisata edukatif juga mampu memberikan pengalaman berlibur yang lebih berkesan. Yuk intip wisata edukatif yang cocok untuk tempat berlibur ibu dan keluarga.

 

1) Sindu Kusuma Edupark, Jogjakarta
Sindu Kusuma Edupark (SKE) pertama dibuka dan diresmikan pada tanggal 20 Desember 2014. Salah satu wahana yang paling menarik perhatian disini adalah biang lala raksasa yang diberi nama Cakra Manggilingan. Ihwal suasana dan panorama disini tak perlu ditanyakan lagi, pemandangan Gunung Merapi dan Merbabu menjadi penyejuk mata. Selain biang lala, terdapat Wahana Indoor diantaranya Tengoro Budoyo, Teater 7 Dimensi, Arcade Game dan Kampung Seni.

       

 

2) Taman Pintar, Jogjakarta
Taman Pintar Jogjakarta mengunggulkan arena belajar ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK). Disini menggunakan media yang sangat menarik sehingga kerap kali anak-anak merasa terpancing untuk berkreativitas. Hal itu karena target pembangunan Taman Pintar adalah untuk memperkenalkan ilmu pengetahuan alam pada para siswa sejak dini. Terdapat beberapa arena dan wahana disini, diantaranya Ruang Flora & Fauna, Komputer Kids & Puzzle dan Ruang Petualangan di gedung PAUD Timur. Selanjutnya terdapat arena permainan edukasi seperti ruang profesi, sains & teknologi serta perpustakan di Gedung PAUD Barat. Di Gedung Oval - Kotak, terdapat juga zona keris, batik, Candi Borobudur, planning city, peraga turbulensi, dan lain-lain.

       

 

3) Sea World, Jakarta
Menurut laman wisatasekolah.com , Sea World Ancol disebut sebagai akuarium raksasa. Di Akuarium ini, terdapat lebih dari 4000 spesies ikan. Ibu tentu akan mendapat pengalaman baru mempelajari dunia bawah laut dengan beragam kekayaan hewani nya. Sea World dirancang berbentuk terowongan dari kaca dengan panjang 80 meter. Di dalamnya terdapat ratusan spesies hiu yang melintasi kepala dan sekeliling kanan kiri pengunjung. Tenang saja bu, akuarium disini terbuat dari kaca dengan diameter ketebalan tinggi sehingga keamanan ibu sekeluarga terjamin.

       


4) Museum Bank Indonesia, Jakarta
Tempat wisata edukasi selanjutnya adalah Museum Bank Indonesia. Menurut tim Technoplast, Museum Bank Indonesia merupakan tempat wisata yang tak kalah menarik untuk ibu dan keluarga. Mengenalkan sejarah perbankan bangsa Indonesia untuk anak sejak dini tentu merupakan kegiatan yang tak biasa. Selain menambah wawasan, hal ini akan menumbuhkan rasa cinta buah hati pada sejarah bangsa

.      


5) Bandung Science Centre
Wisata edukasi selanjutnya terdapat di kota Bandung. Bandung Science Centre, diresmikan tahun 2014 lalu dengan tujuan untuk mengembangkan pengetahuan anak tentang ilmu sains. Disini anak-anak bisa memilih wahana yang mereka inginkan sesuka hati. Bagi ibu yang ingin menumbuhkan minat buah hati dalam dunia robot dan teknologi ibu bisa mengajak buah hati ke Ruang Perakitan dan Ruang Robotik. Selanjutnya untuk menumbuhkan minat si kecil dalam dunia kebumian, ibu bisa mengajak si kecil ke Ruang Geologi, Fisika Dasar, Ruang Bumi, Ruang Perakitan, Ruang Audio Visual, Ruang Astronomi, dan lain-lain.

   

Jadi, mau pergi kemana di liburan kali ini bu?

Artikel Lain

Tutup

Cari Produk

Close

EN / ID Search